REALITA.CO.ID || Klaten – Serka Sugeng, Babinsa Desa Jebugan dari Koramil 24 Klaten Utara, Kodim 0723 Klaten, menghadiri Rembug Stunting tingkat desa yang diselenggarakan di Gedung Balai Desa Jebugan Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten. (12/08/2024)
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian pra musyawarah desa untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa tahun 2025.
Rembug Stunting ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Camat Klaten Utara Seniwati S.E., M.M., Kepala Ahli Gizi Puskesmas Klaten Utara, Aji Bani Chotib, Kepala Desa Jebugan, Bambang Udianto S.T., serta Bhabinkamtibmas Desa Jebugan, Bidan Desa Jebugan, Anni Amd, dan Kader Posyandu dan Gizi Desa Jebugan.
Camat Klaten Utara, Seniwati S.E., M.M., menuturkan bahwa kegiatan rembug stunting ini merupakan amanat dari Pemerintah Pusat dan Kabupaten yang meminta pemerintah desa untuk memprioritaskan penggunaan dana desa tahun 2024 dalam upaya pencegahan dan penanganan stunting.
“Rembug Stunting ini penting agar kita bisa bersama-sama merancang langkah konkret untuk mengatasi stunting di desa, menggunakan dana yang ada secara efektif dan efisien,” ucap Seniwati.
Sementara itu, Serka Sugeng menegaskan komitmennya untuk bersinergi dengan tenaga kesehatan dan seluruh pihak terkait dalam upaya mengurangi angka stunting dan kasus kurang gizi di Desa Jebugan.
“Kami siap mendukung penuh program ini dan bekerja sama dengan semua pihak untuk memastikan anak-anak di Desa Jebugan mendapatkan gizi yang cukup dan tidak mengalami stunting,” ujar Serka Sugeng.
Serka Sugeng juga berharap pada kegiatan ini dapat menghasilkan rencana kerja yang terintegrasi, sehingga upaya penanganan stunting di Desa Jebugan dapat berjalan lebih efektif dan memberikan dampak positif bagi kesehatan anak-anak. (Red)
Editor/Sam*