Example floating
Example floating
BeritaPolres Bogor

Polsek Jonggol Dibantu Warga Masyarakat Lakukan Evakuasi Mayat yang Diduga Hanyut di Sungai Cipamingkis

10248
×

Polsek Jonggol Dibantu Warga Masyarakat Lakukan Evakuasi Mayat yang Diduga Hanyut di Sungai Cipamingkis

Sebarkan artikel ini

REALITA.CO.ID.Polres Bogor – Polsek Jonggol dibantu warga masyarakay telah berhasil lakukan evakuasi mayat yang diduga hanyut di Sungai Cipamingkis. Kejadian tersebut terjadi pada hari Kamis, 23 Mei 2024, sekira pukul 08.30 wib di Bendungan Jatinunggal, Desa Sukasirna, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor.

Pelaksanaan evakuasi yang dipimpin oleh Kapolsek Jonggol, KOMPOL Wagiman SH, dan didampingi oleh Kanit Reskrim AKP Yendri, serta anggota reskrim BRIGADIR Endang Hidayat, dikerahkan untuk melakukan pencarian dan evakuasi mayat.

Mayat yang berhasil dievakuasi adalah seorang pria bernama Emis, berusia 60 tahun, yang merupakan seorang wiraswasta. Kronologis kejadian bermula saat seorang saksi, Dede Rahmat, melaporkan bahwa Emis belum pulang setelah pamit untuk memancing di Bendungan Jatinunggal pada hari sebelumnya.

Setelah melakukan pencarian, mayat Emis ditemukan menyangkut di sebuah coran bendungan. Tim evakuasi langsung melakukan olah TKP, meminta keterangan dari saksi-saksi, dan menghubungi pihak keluarga korban.

Keluarga korban telah membuat surat pernyataan dan penolakan untuk dilakukan autopsi, serta menerima kejadian tersebut sebagai musibah.

Evakuasi dilaporkan berlangsung lancar dan situasi di lokasi kejadian terpantau aman serta kondusif sampai dengan berita ini dinaikkan dan korban sudah dimakamkan secara layak oleh pihak keluarga.

 

 

EDITOR : ANDI.A

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *