Example floating
Example floating
BERITA BOGOR

Pemkab Bogor Raih Rekor MURI Melalui Pameran Kerajinan Daur Ulang Desa Terbanyak

2694
×

Pemkab Bogor Raih Rekor MURI Melalui Pameran Kerajinan Daur Ulang Desa Terbanyak

Sebarkan artikel ini

BOGOR, REALITA – Pemerintah Kabupaten Bogor kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional melalui Penganugerahan Bogor Istimewa Gemilang (BIG) Kampung Ramah Lingkungan (KRL) Tahun 2025, yang berlangsung di Laga Satria, pada Sabtu (20/13/2025).

Pemkab Bogor berhasil meraih penghargaan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) karena acara tersebut menjadi pameran kerajinan berbahan daur ulang dari desa terbanyak.

Penghargaan tersebut diserahkan dalam kegiatan yang digelar di Laga Satria, Pakansari, dan dihadiri langsung oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto dan diikuti oleh ribuan penggiat lingkungan dari berbagai desa se-Kabupaten Bogor.

Kegiatan BIG KRL 2025 menampilkan beragam pameran kerajinan berbahan daur ulang hasil karya masyarakat desa. Inovasi dan kreativitas yang ditampilkan menjadi bukti nyata kepedulian serta kesadaran kolektif masyarakat Kabupaten Bogor dalam menjaga dan melestarikan lingkungan.

Kegiatan ini yang dibuka oleh PLT kepala dinas lingkungan hidup kabupaten Bogor Teuku Mulya, dan dihadiri oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto, Forkopimda, Sekretaris Daerah, dan jajaran Perangkat Daerah Kabupaten Bogor.

Bupati Bogor Rudy Susmanto menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penggiat lingkungan dan masyarakat yang telah berkontribusi aktif. Menurutnya, capaian Rekor MURI ini merupakan hasil kerja bersama dan komitmen kuat dalam membangun budaya peduli lingkungan yang berkelanjutan.

“Prestasi ini bukan sekadar penghargaan, tetapi juga pengingat bahwa menjaga lingkungan adalah tanggung jawab bersama demi generasi masa depan,” ujar Bupati Bogor.

Melalui Penganugerahan BIG Kampung Ramah Lingkungan, Pemerintah Kabupaten Bogor terus mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan lingkungan berbasis desa, sekaligus memperkuat posisi Kabupaten Bogor sebagai daerah yang inovatif, berdaya saing, dan berkomitmen terhadap pembangunan berkelanjutan.

Dok Ig Setda kabupaten Bogor

Ad/RLT

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *