Example floating
Example floating
BERITA DAERAH

Polsek Krembung Dampingi Petani Kangkung, Mendukung Program Ketahanan Pangan

931
×

Polsek Krembung Dampingi Petani Kangkung, Mendukung Program Ketahanan Pangan

Sebarkan artikel ini

Sidoarjo, REALITA-Asta Cita menuju swasembada pangan dalam mendukung program ketahanan pangan, Polresta Sidoarjo Polsek Krembung melalui Kanit Binmas Aiptu Adin Purwanto langsung terjun area lahan pertanian kangkung dikawasan Desa Lemujut, Kecamatan Krembung. Selain memberikan pendampingan serta memberikan edukasi, juga dilakukan pemantauan pertumbuhan tanaman sayuran kangkung, Senin (28/04/2025) pagi.

Kapolsek Krembung AKP Nanang Mulyono melalui Kanit Binmas Aiptu Adin Purwanto dilokasi menegaskan kegiatan ini tidak hanya dilakukan pendampingan saja, akan tetapi juga diberikan tata cara teknik pengelolahan lahan. Sehingga lahan tanaman sayur kangkung tetap subur, dan tumbuh sehat. Hal ini sebagai bentuk wujud komitmen Polri, Polsek Krembung Polresta Sidoarjo mendukung program ketahan pangan nasioanal, ucapnya.

Masih kata Aiptu Adin Purwanto, Kami disini berada ditengah-tengah para petani sayur kangkung, memastikan memberikan pendampingan sekaligus edukasi, motivasi agar produktifitas ini hasilnya lebih meningkat terutama dimusim panen nantinya. ” Memang tidak dipungkiri rata-rata, yang dihadapi para petani, saat ini yakni minimnya pasokan air. Dikarenakan air yang ada didalam saluran irigasi terbatas, serta ketersediaan pupuk dan hama, ” tambahnya.

” Alhamdulillah dengan rasa keuletan, kegigihan para petani ini dengan upaya-upaya kerja keras tanaman sayur kangkung tersebut tumbuh dengan sehat, ” jelasnya.

Terpisah, H. Idris petani tanaman sayur kangkung mengatakan tanaman ini tidak seperti tanaman lain pada umumnya. Meski tidak terlalu banyak membutuhkan air, tetapi harus bisa menjaga kesuburan tanah. Maka dari itu, setiap hari perlu dilakukan penyiraman. Ia mengakui, adanya pendampingan dari Polsek Krembung kami merasa ringan dan terbantu, ujarnya.

Kedaulatan pangan itu sangatlah penting, apalagi adanya program ketahanan pangan sehingga menjadi kekuatan tersendiri untuk pertumbuhan ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat, intinya ketahanan pangan didesa tetap digalakkan, mengimplementasikan Asta Cita delapan cita-cita besar pembangunan nasional sesuai keinginan bersama, pungkasnya.

AHP/Sam*

 

Editor/Sam*

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *