Bogor, REALITA – Keluarga besar Media Realita menggelar acara silaturahmi dan halal bihalal dalam rangka mempererat hubungan antar sesama insan media sekaligus sebagai momentum saling memaafkan usai Idul fitri 1446 H. Acara Halal Bihalal media REALITA ini diselenggarakan di Cafe AL QAMRAA Jln. Abdurahman Bin Nuh Yasmin Kota Bogor. (19/04/25).
Acara yang berlangsung dengan hangat ini dihadiri oleh Pimpinan Umum, jajaran staff, serta para kontributor dari berbagai daerah. Dalam sambutannya, Pemimpin Perusahaan Media Realita Adi Wijaya, S.Pd
“Kebersamaan ini bukan hanya untuk menjalin silaturahmi, tetapi juga memperkuat semangat kerja dalam menghadirkan informasi yang jujur dan berimbang bagi masyarakat. Juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan profesionalisme dalam menjalankan tugas jurnalistik”. Ujar Adi Wijaya.
Selain sesi ramah tamah dan makan bersama, acara ini juga diisi dengan tanya jawab tentang hukum dan permasalahan sosial yang berkembang di masyarakat dan kinerja yang baik juga terkoordinir.
Acara ini diakhiri dengan doa bersama, yang menambah khidmat suasana kebersamaan.
Dengan terselenggaranya halal bihalal ini, Media Realita berharap seluruh anggota keluarga besar Media Realita semakin solid dan terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan dunia pers tanah air.
(Remon)