Kota Bogor, REALITA – Gabungan Inisiatif Barisan Anak Siliwangi (GIBAS) Resort Kota Bogor mengadakan giat silaturrahmi, Halal Bil Halal yang berlokasi di Taman Sempur Kota Bogor (20/04/25) dan dihadiri para pengurus dan jajaran seluruh Sektor d Kota Bogor setelah hari raya Idul Fitri.
Dalam acara ini Ketua GIBAS Resort Kota Bogor menyatakan GIBAS sebagai organisasi sosial kemasyarakatan harus bisa menyatukan entitas atau kelompok dalam suatu organisasi menjadi satu kesatuan yang lebih kokoh dan efisien sehingga bisa memperkuat kekompakan satu kesatuan dalam berorganisasi.
” Saya selaku pribadi mohon maaf karena saya mempunyai banyak kekurangan dan tidak luput dari banyak kesalahan serta ke khilafan selama memimpin sebagai Ketua Resort Kota Bogor”. Tambah Umar Jagad selaku Ketua Resort GIBAS Kota Bogor.
“Tidak semua Ormas itu radikal, premanisme, tukang palak, seperti yang pernah di katakan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (KDM). Ormas bisa menjadi salah satu jembatan untuk masyarakat dalam giat sosial dan pelayanan publik, serta menjadi mitra pemerintah khususnya di Kota Bogor.” Tambah Umar Jagad kepada awak media.
Acara Musyawarah Resort ini berlangsung khidmat sehingga acara ini sukses dan lancar, semua yang hadir dalam acara ini sangat puas atas terselenggaranya Musyawarah Resort ini.
Rahmat@yax
REALITA
Beranda
BERITA BOGOR
Halal BiHalal dan Silaturahmi Serta Konsolidasi GIBAS Resort Kota Bogor Jawa Barat
Halal BiHalal dan Silaturahmi Serta Konsolidasi GIBAS Resort Kota Bogor Jawa Barat
Redaksi1 min baca

